You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Tahu Berformalin Ditemukan di Empat Pasar Tradisional
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Tahu dari Empat Pasar di Jaktim Berformalin

Sebanyak 60 petugas gabungan melakukan razia pengawasan dan pemeriksaan panganan di enam pasar tradisional di Jakarta Timur. Hasilnya, beberapa sampel tahu yang dijual sejumlah pedagang di empat pasar kedapatan mengandung formalin.

Tahu yang mengandung formalin langsung dimusnahkan di lokasi dengan cara dihancurkan dan dibuang tempat sampah

Kepala Seksi Ketahanan Pangan Sudin Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Timur, Halimah mengatakan, tim jejaring pangan menggelar razia di Pasar Kramat Jati, Cijantung, Jambul, Ciplak, Ciracas dan Pasar Cibubur.

Makanan Berformalin Masih Ditemukan di Jakpus

Setelah dilakukan uji labotarium, sebanyak tiga sampel tahu di Pasar Cijantung, dua sampel masing-masing di Pasar Ciracas dan Pasar Jambul, serta satu sampel di Pasar Kramat Jati, potisif mengadung formalin.

"Tahu yang mengandung formalin langsung dimusnahkan di lokasi dengan cara dihancurkan dan dibuang ke tempat sampah. Pedagangnya kita periksa dan dibuatkan BAP," kata Halimah, Kamis (14/4).

Selain itu, kios pedagang juga dipasangi stiker yang menginformasikan kios tersebut menjual pangan berbahaya mengandung formalin. Tak hanya itu, kasus tahu formalin ini juga ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian, guna menyelidiki pabriknya.

Selain tahu, Halimah mengakui, juga ditemukan ikan tuna segar dan jambal roti di Pasar Jambul mengandung formalin. Sedangkan di Pasar Cijantung juga didapati jambal roti mengandung formalin.

"Kalau tahu, mereka mengaku ada yang mengirim dari Bekasi dan Bogor. Untuk ikan, belanja di Muara Baru. Sedangkan dua pasar lain tidak didapati formalin," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4582 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1443 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1333 personFolmer
  4. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye1024 personFakhrizal Fakhri
  5. Suku Baduy Temui Pramono-Rano, Titip Pesan Jaga Alam

    access_time09-05-2025 remove_red_eye850 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik